Dalang dalam dunia pewayangan diartikan sebagai seseorang yang
mempunyai keahlian khusus memainkan boneka wayang (ndalang). Keahlian
ini biasanya diperoleh dari bakat turun - temurun dari leluhurnya.
Seorang anak dalang akan bisa mendalang tanpa belajar secara formal. Ia
akan mengikuti ayahnya selagi mendalang dengan membawakan peralatan,
menata panggung, mengatur wayang (nyimping), menjadi pengrawit, atau
duduk dibelakang ayahnya untuk membantu mempersiapkan wayang yang akan
dimainkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar